PCM Pajangan

Oxary Magazine
$10 – $15 / Week

Pimpinan Ranting Muhammadiyah Guwosari Utara melakukan Pemeriksaan Gratis

Pimpinan Ranting Muhammadiyah Guwosari Utara merupakan salah satu Ranting Baru di lingkungan Muhamamdiyah Pajangan. Pemekaran ranting ini diharapkan dapat meningkatkan dakwah Muhammadiyah di Kapanewon Pajangan. Pasca Pengukuhan Pimpinan Ranting Muhammadiyah se Kapanewon Pajangan, Pimpinan Ranting Muhammadiyah Guwosari Utara melakukan beberapa kegaitan atau program rutin yang diadakan setiap bulannya. Adapun program rutin tersebut salah satunya adalah Pemeriksaan Gratis dan Pengajian di Tingkat ranting.

Adapun pengajian ini dilakukan dengan mengadakan Kerjasama antara Pimpinan Ranting Muhammadiyah dengan Pimpinan Muhammadiyah di atasnya misalnya, dalam penyediaan narasumber atau penceramah. Selain itu untuk kegiatan pemeriksaan gratis Pimpinan Ranting Muhammadiyah Guwosari Utara ini juga melakukan Kerjasama dengan PKU Muhammadiyah Bantul.

Adapun peserta yang mengikuti pengajian dan pemeriksaan gratis ini adalah warga Muhamamdiyah se Guwosari Utara maupun ibu-ibu ‘Aisiyah di Ranting Muhammadiyah Guwosari Utara. Selain warga Muhammadiyah dan ‘Aisiyah juga diperbolehkan warga atau masayrakat sekitar untuk mengikuti kegaitan tersebut. Dengan adanya kegiatan ini maka ada dua hal yang secara langsung terakomodir, yaitu Kesehatan jasmani dan Kesehatan Rohani. Karena dengan adanya siraman Rohani maka akan memberikan semangat untuk memperkuat ibadah dan berbuat kebaikan terhadap sesame. Selain itu pemeriksaan gratis juga memberikan dampak positif agar Masyarakat bisa lebih waspada dan bersikap bijak dalam menyikapi hasil pemeriksaan tersebut. (MEA)

Tags

Share this post:

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit eiusmod tempor ncididunt ut labore et dolore magna